Belajar Privat Bisnis Toko Online Bersama BisnisUKM.com

Belajar bisnis onlineSetelah sukses menyelenggarakan training toko online dari angkatan ke-1 hingga ke-6, kali ini BisnisUKM.com menyelenggarakan training toko online private dengan diikuti oleh dua peserta yaitu Siti Zakiya beserta Bimo Rizki Priambudi. Kegiatan training toko online tersebut diselenggarakan untuk menjawab banyaknya permintaan dari masyarakat yang ingin belajar mengenai bisnis toko online lebih jauh lagi.

Training toko online diselenggarakan selama dua hari berturut-turut pada tanggal 15-16 Oktober 2014. Diselenggarakan di kantor pusat BisnisUKM.com yang beralatkan di Jln. Baru Mulungan no. 15 Gondanganpenen, Sendangadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Training toko online yang rutin diselenggarakan setiap bulannya ini menghadirkan Bapak Sri Jabat Kaban (Founder dan Direktur BisnisUKM.com) beserta Bapak Rakmatniwa (Trainer BisnisUKM.com) sebagai narasumbernya.

Tidak hanya berbagai pengetahuan dan juga pengalaman yang mereka dapatkan selama mengikuti Training toko online. Para peserta juga mendapatkan ilmu mengenai bagaimana caranya membuat website toko online, cara mempersiapkan data-data penunjang sebelum memulai bisnis toko online sampai dengan cara pengelolaan yang benar setelah berhasil membuka bisnis toko online tersebut.

Selama mengikuti training toko online, peserta private tersebut tidak hanya antusias menyimak materi-materi yang disampaikan oleh Bapak Sri Jabat Kaban, akan tetapi mereka juga tidak segan-segan untuk bertanya ketika materi training yang disampaikan masih belum mereka pahami dan kuasai.

Tidak sampai disitu saja, para peserta juga diajak untuk mempraktekkan secara langsung tentang bagaimana caranya mempersiapkan konten website toko online kemudian mempostingnya di halaman website toko online.

Bapak Sri Jabat Kaban juga tidak lupa memberikan kiat sukses kepada peserta private training toko online agar bisnis toko online yang mereka miliki dapat terkelola dengan baik. Sebab, untuk menjadikan bisnis toko online sukses para pelaku bisnis tidak hanya cukup membuat bisnis toko online saja, namun mereka juga harus mengelolanya dengan baik agar bisa berjalan dengan optimal dan bisa mendatangkan omzet besar setiap bulannya.

Meskipun dua hari adalah waktu yang sangat singkat untuk belajar mengenai seluk beluk bisnis toko online, namun para peserta mengaku cukup puas dengan materi yang disampaikan oleh para trainer karena benar-benar detail dan peserta juga diberikan pendampingan hingga 100% paham tentang apa itu bisnis toko online.

Nah, bagi Anda yang ingin sukses dengan bisnis toko online. Kini sudah saatnya giliran Anda untuk bergabung di training toko online selanjutnya pada tanggal 31 Oktober-1 November 2014 di Kantor Pusat BisnisUKM.com. Segera daftarkan diri Anda melalui (0274) 3000-422 atau SMS 0852-9000-7054. Semoga dapat membantu dan salam sukses!

6 Komentar

    • Terimakasih atas respon yang disampaikan, sementara ini training toko online kami selenggarakan di kantor pusat BisnisUKM.com yang ada di Yogyakarta. Namun, kami juga memiliki program kelas online yang bisa Ibu Risma akses melalui internet selama 1 tahun. Mohon informasi contact person Ibu RIsma yang dapat kami hubungi agar tim training kami bisa lebih mudah menyampaikan informasi lengkap seputar bisnis toko online, atau Ibu bisa menghubungi tim training kami melalui (0274) 3000-422 atau 0852-9000-7054, email : support@bisnisukm.com untuk mengetahui informasi lengkap seputar bisnis toko online angkatan berikutnya. Semoga bisa membantu dan salam sukses!

    • Terimakasih atas respon yang disampaikan, kami menyambut baik penawaran Bapak/ Ibu untuk menjadi EO training toko online di wilayah Bogor. Mohon informasi contact person agar kami bisa menghubungi Bapak/ Ibu. Atau Bapak/ Ibu bisa menghubungi tim training kami melalui (0274) 3000-422 atau SMS 0852-9000-7054. Semoga bisa membantu dan salam sukses!

    • Terimakasih atas respon yang disampaikan, untuk saat ini pelatihan offline atau workshop Training toko online kami adakan di Yogyakarta. Informasi biaya dan cara pendaftaran bisa menghubungi tim training kami melalui (0274) 3000-422 atau SMS 0852-9000-7054. Semoga bisa membantu dan salam sukses!

Komentar ditutup.