Peluang Usaha Bir Pletok, Minuman Tradisional Potensi Daerah Betawi

Menjajal peluang usaha bir pletok adalah ide cerdas dikala pandemi. Usaha minuman herbal sekarang ini cukup banyak diminati oleh para pembeli. Sehingga tak sedikit para pelaku usaha yang terjun dalam bidang minuman herbal. Tingkat kesadaran masyarakat akan kesehatan sekarang ini semakin meningkat sehingga mereka lebih memilih minuman herbal ketimbang minuman kekinian.

Nah sudah pernahkah Anda mencoba Bir Pletok yang merupakan minuman tradisional dari kota betawi ini? Bir Pletok, walaupun namanya ada kata Bir namun minuman ini sama sekali tidak mengandung alkohol. Justru minuman tradisional dari daerah Betawi ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Bir Pletok merupakan minuman tradisional yangsecara spesifik berkembang di Kota Jakarta. Minuman tradisional ini diracik dengan berbagai macam rempah-rempah seperti jahe, kapulaga, sereh, kayu secang, kayu manis, gula dan rempah lainnya.

Diberi nama Bir Pletok karena pada awal mula kemunculannya, nenek moyang masarakat Betawi ingin menyaingi orang Belanda yang setiap malamnya meminum bir guna untuk menghangatkan badan. Karena masyarakat Betawi adalah seorang muslim maka mereka dilarang meminum minuman beralkohol. Akhirnya mereka membuat bir sendiri dengan menggunakan bahan yang halal dan sama-sama dapat menghangatkan badan.

Sedangkan kata pletok yang ditambahkan dalam nama minuman tradisional daerah betawi ini karena bir diminum dengan menggunakan es batu yang dimasukkan ke dalam gelas bambu, lalu jika di kocok atau digoyang-goyang menjadi berbusa dan menimbulkan bunyi pletok-pletok sehingga minuman ini kemudian dinamai Bir Pletok. Karena tidak mengandung alkohol dan terbuat dari rempah-rempah maka minuman tradisional dari daerah Betawi ini dapat digolongkan ke dalam minuman fungsional dengan berbagai macam manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

This image has an empty alt attribute; its file name is BISNIS-UKM-40-720x432.jpg

Peluang Usaha Bir Pletok

Sekarang ini Bir Pletok tidak hanya menjadi minuman tradisional kekayaan warisan dari nenek moyang dengan nilai budaya saja, akan tetapi Bir Pletok juga bisa menjadi peluang usaha daerah yang mempunyai nilai ekonomi. Bagimana tidak di era modern ini ternyata minat masyarkaat akan minuman herbal tetap tinggi. Minuman ini tentunya aman dikonsumsi oleh anak-anak sampai orang dewasa. Sehingga tidak heran jika kini penggemarnya semakin meningkat saja.

Minuman berkhasiat ini banyak diproduksi oleh para wanita tani pengolah yang ada di seluruh wilayah DKI Jakarta serta banyak diperdagangkan atau  di banyak tempat termasuk hotel-hotel yang ada di wilayah Jakarta. Bahkan setelah minuman ini telah dinyatakan sebagai minuman tradisional khas Betawi atau DKI Jakarta maka pada acara-acara resmi maupun ketika menjamu tamu asing.

Bir Pletok biasa digunakan menjadi minuman pembuka dalam acara tersebut. Alasan itulah yang menjadikan Bir Pletok sebagai minuman tradisional yang mempunyai potensi sangat besar untuk dikembangkan sehingga menjadi peluang bisnis bagus bagi masyarakat Betawi.

Potensi-potensi yang dapat diambil dari Bir Pletok tersebut diantaranya adalah meningkatkan kesehatan masyarakat, wisata boga sekaligus untuk meningkatkan pendapatan serta pembukaan lapangan kerja bagi masyarakat.

Resep Pembuatan Bir Pletok

Bahan :

  • Air 2 liter
  • sereh 2 batang
  • Biji pala 1/2
  • Cengkeh 5 butir
  • Kapulaga 3 butir
  • Kayumanis 5 cm
  • Jahe 250 gram
  • Daun jeruk 5 lembar
  • Gula pasir secukupnya
  • Kayu secang segengam

Cara Membuat :

  1. Pertama cuci bersih semua bahan-bahan diatas, jika sudah bersihkan kulit rempah jahe.
  2. Setelah itu memarkan bahan dan rebus sampai mendidih, jika sudah mendidih masukkan kayu secang.
  3. Lalu matikan api dan diamkan sejenak, bir ini bisa dinikmati selagi hangat maupun dingin.
  4. Jika mau dingin masukkan dalam gelas kocok kemudian masukkan es dan kocok sampai berbusa.

Analisa Usaha Bir Pletok

Asumsi untuk pembuatan 5,25 liter porsi bir pletok per hari 
Dalam 1 porsi bir peltok berisi 350 ml Modal awal Bahan rempah Rp 55.000 x 30 hari Rp 1.650.000 cup plastik (50) Rp 18.000 x 9 Rp 162.000 Sedotan 6ml (50) Rp 3.500 x 9 Rp 31.500 Plastik bening cup (50) Rp 7.500 x 9 Rp 67.500
Es batu kristal 2kg (Rp 3.000) x 30 Rp 90.000 Total Rp 2.001.000 Peralatan Pengaduk Kayu 1 Rp 15.000 Baskom stainless 1 Rp 25.000 Cobek 1 Rp 35.000 Gelas 5 Rp 27.500 Total Rp 102.500 Total Biaya Operasional Modal awal (30 hari) + peralatan Rp 2.001.000 + Rp 102.500 = Rp 2.103.500 Estimasi Pendapatan Asumsi 1 hari laku 15 porsi Harga per porsi 14.000 Rp 14.000 x 15 porsi = Rp 210.000 Rp 210.00 x 30 hari = Rp 6.300.000 Penghitungan Laba Satu Bulan Estimasi Pendapatan - Biaya Operasional Rp 6.300.000 - Rp 2.103.500 = Rp 4.196.500

Strategi Pemasaran

Ada banyak strategi pemasaran yang bisa kamu gunakan untuk memperkenalkan usaha kamu. Beberap cara yang biasa digunakan oleh para pelaku usaha adalah promosi online dan offline. Selain itu merek ajuga menjadikan kemasan sebagai bahan untuk promosi produk mereka. Bagaimana pembahasan lebih lengkapnya? Simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.

Promosi Offline

Promosi di awal usaha minuman bir pletok ini dapat dilakukan dengan memasang spanduk agar orang mengetahui usaha kamu. Kemudian menyebarkan brosur di sekitar tempat usaha. Berikan promo untuk menarik para calon pembeli dengan memberikan diskon potongan harga atau beli 1 gratis 1. Bisa juga dengan mengandalkan word of mouth yakni sistem memperkenalkan usaha dari mulut ke mulut. Tawarkan kepada tetangga sekitar, teman, kerabat dan saudaramu. Kemudian pasarkan lebih jauh lagi produkmu.

Promosi Online

Pemasaran Online adalah pemasaran dengan memaksimalkan sosial media untuk memperkenalkan usaha kamu. Salah satu sosial media yang dinilai cukup efektif untuk berjualan adalah facebook, instagram, whatsapp, pinterest, tiktok, maupun marketplace. Dengan penggunaan sosial media ini dinilai sangat efektif karena jangkauannya lebih luas. Orang-orang akan lebih mudah mengatahui produkmu hanya dalam hitungan menit bahkan detik.

Kemasan

Kemasan sendiri adalah sebuah wadah yang digunakan untuk mengemas produk agar mudah dibawa. Dengan penggunaan kemasan yang menarik pun ternyata bisa membantu memudahkan dalam pemasaran lho. Nah yang sedang trend saat ini adalah pemasaran dengan media kemasan. Yakni dengan menambahkan informasi serta nama brand dan logo usahamu. Dengan mencantumkan beberapa informasi menarik linya maka kemasan akan terlihat semakin menarik. Disisi lain kemasan yang dicantumkan infor detail juga sebagai bahan promosi untuk mempermudah dikenal oleh orang-orang.

Tips Memilih Desain Kemasan Minuman Unik

Berikut ini beberapa tips memilih desain kemasan minuman yang sesuai untuk usaha minuman kekinian anda, yaitu :

  • Pilihlah desain yang simpel tidak terlalu banyak aksen, namun terlihat menarik.
  • Pemilihan warna tidak mencolok dan pastikan jangan terlalu menggunakan terlalu banyak pilihan warna.
  • Desain tulisan atau label mudah dibaca oleh konsumen sehingga tidak menyulitkan untuk mengenal produk tersebut.
  • Pastikan desain sesuai dan cocok dengan bentuk maupun ukuran kemasan
  • Lakukan survey terlebih dahulu sebelum mendesain, apakah desain sesuai dengan target.
  • Pastikan desain unik dan menampilkan logo atau ciri kas dari brand minuman.
  • Buat desain sesuai dengan gaya anak muda jaman sekarng apabila minuman kekinian pangsa pasarnya adalah anak milenial.

Semoga informasi mengenai Bir Pletok minuman tradisional yang menjadi potensi daerah Betawi ini dapat menginspirasi para pembaca maupun pelaku usaha untuk memanfaatkan potensi daerah yang ada menjadi suatu peluang bisnis yang dapat mendatangkan keuntungan besar bagi para pelakunya. Mulailah dari sesuatu yang kecil, yang mudah dan mulailah dari sekarang.

Tinggalkan komentar