10-ide-bisnis-kuliner-2019-ini-emang-lagi-booming-berani-coba

10 Ide Bisnis Kuliner 2019 Ini Emang Lagi Booming, Berani Coba?

10-ide-bisnis-kuliner-2019-ini-emang-lagi-booming-berani-coba

Tidak hanya sekedar kebutuhan, kuliner saat ini menjadi trend dan gaya hidup terutama di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang dan kota besar lainnya di Indonesia. Usaha kuliner unik semakin marak, hal ini terbukti dengan munculnya berbagai komunitas pecinta kuliner, bahkan kita mengenal istilah traveling kuliner.

Ide bisnis kuliner bisa datang dari manapun dan nyatanya dunia kuliner kian mengalami perubahan dan inovasi yang begitu pesat. Sekarang kita bisa menemukan beragam bisnis kuliner unik yang berbeda dari biasanya, misalnya dari segi cara penyajiannya, bahannya, cara makannya dan lain sebagainya.

Menariknya dan bisa dijadikan motivasi adalah tidak sedikit para pengusaha kuliner sukses yang mengawali kariernya dari usaha kecil-kecilan. Dengan semangat dan kerja keras mampu meraih keuntungan yang menggiurkan. Bisa jadi kamu salah satunya.

Berikut ini kami akan berbagi informasi ide bisnis kuliner 2019 yang bisa kamu jadikan ide untuk mulai menjalankan bisnis. Langsung saja simak ulasan ide bisnis kuliner berikut ini.

10 Ide Bisnis Kuliner 2019 Yang Lagi Hits

1. Buat Usaha Kuliner Unik

Saat ini semakin mudahnya orang mendapatkan informasi dan kuliner di manapun, membuat semakin ketat persaingan di dunia kuliner. Untuk memenangkan persaingan, kamu bisa pilih bisnis kuliner yang unik.

Tahun 2019 ini kecenderungan masyarakat Indonesia suka sesuatu yang unik, menarik apalagi jika berhasil menjadi trending topic, akan banyak orang yang penasaran dan ingin mencobanya.

Yang dimaksud unik di sini bisa banyak hal, bisa bumbu yang digunakan, cara menyajikannya atau bahkan tempat jualannya. Ambil contoh masyarakat Indonesia masih tergolong jarang menggunakan saos mozarela. Dengan memasukkan unsur mozarela, seperti ayam goreng disiram saos mozarela atau digabung dengan serutan keju di atasnya bisa menjadikan ayam goreng lebih unik, dari segi tampilan hingga rasa.

Masih banyak ide bisnis kuliner lainnya yang bisa kamu olah, namun sebelum dilemparkan ke pasar lakukan reset dan inovasi terlebih dahulu. Jangan sampai hanya mengejar uniknya saja tanpa mempedulikan cita rasa.

2. Kuliner Dari Luar Negeri

Bisnis kuliner 2019 yang berpeluang dilirik pasar adalah jajanan dari luar negeri. Kenapa bakal booming? Seperti kita tahu, makanan luar negeri tentu berbeda dengan makanan dari Indonesia, karena perbedaan citarasa inilah bakal banyak orang yang penasaran ingin mencobanya.

Seperti di tahun sebelumnya, kemunculan kebab membuat orang mulai dari anak-anak hingga dewasa yang penasaran ingin mencobanya. Masih banyak makanan dari negara lain yang berpeluang dipasarkan di Indonesia, misalnya roti kasur khas negara Thailand.

3. Bisnis Makanan Pedas

Makanan pedas dari dulu hingga kapanpun masih banyak diminati oleh masyarakat Indonesia, termasuk di tahun 2019 ini. Pada dasarnya lidah masyarakat Indonesia memang menyukai pedas, mulai dari sambal, mie pedas, bakso pedas, ayam pedas dan masih banyak makanan dengan rasa pedas lainnya. Artinya kalau kamu membuka usaha jualan makanan pedas, peluang mencapai sukses dengan keuntungan yang besar sangat terbuka.

4. Bisnis Makanan Khas Tradisional

Tahun 2019 ini makanan tradisional semakin laris manis. Tidak hanya orang Indonesia, tidak sedikit orang dari luar negeri yang menyukai masakan/ makanan tradisional. Dengan banyaknya jenis makanan khas dari berbagai daerah di Indonesia, semakin banyak hal menarik untuk dieksplor. Dengan tampilan yang menarik dan penataan yang menggiurkan bisa membuat orang tergoda untuk mencicipinya.

Akan ada banyak makanan tradisional yang nantinya ramai, seperti sate, nasi liwet, menu olahan tempe dan makanan khas daerah lainnya. Bagi pembaca yang ingin berbagi makanan khas di daerahnya bisa berbagi di kolom komentar yang sudah kami sediakan, untuk berbagi referensi dan diskusi menarik.

5. Bisnis Kuliner Roti Artisan

Ide bisnis kuliner berikutnya adalah roti artisan. Mungkin diantara pembaca masih belum familiar dengan nama roti artisan. Yang dimaksud roti artisan di sini adalah roti yang langsung dibuat pada saat itu juga, jadi tidak seperti roti pabrikan. Ciri khasnya, setelah di buat roti langsung dijual. Biasanya tempat pembuatannya di tempat dimana roti tersebut dijual.

Beberapa contoh jenis usaha roti artisan yang popular adalah: BreadTalk, BreadLife, Roti Boy, dan lainnya. Kelebihan roti lebih sehat karena tidak menggunakan bahan pengawet.

Nah, kalau kamu tertarik memulai usaha ini bisa dimulai dari usaha rumahan. Jika tidak memiliki modal sewa tempat bisa memulainya di halaman atau garasi rumah.

6. Usaha Makanan Untuk Sarapan

Pagi adalah waktu yang sibuk bagi sebagian orang karena kebanyakan harus menyiapkan segala sesuatu untuk anak sekolah, berangkat ke kantor. Karena sibuknya, kadang tidak sempat membuat sarapan. Nah kamu bisa mengambil kesempatan dari masalah tersebut dengan menjual makanan untuk sarapan pagi.

Beberapa jenis makanan yang cocok dijadikan menu sarapan diantaranya adalah: nasi kuning, bubur ayam, lontong sayur, kupat tahu dan lain-lain. Ide bisnis kuliner ini akan semakin marak di tahun 2019, terutama buat kamu yang tinggal di komplek perumahan atau di pemukiman penduduk.

7. Peluang Usaha Makanan Sehat

Pola hidup sehat sekarang menjadi pilihan banyak orang agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat. Kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan menjadi peluang membuka bisnis kuliner yang akan dilirik banyak orang.

Bisnis makanan sehat sudah mulai berkembang tahun 2018 dan pada tahun 2019 akan semakin ramai. Ada banyak jenis makanan sehat yang bisa dijadikan pilihan menu, seperti: smoothie bowl, poke bowl sampai salad wraps. Kamu juga bisa memasukkan menu diet mayo yang simple.

8. Bisnis Makanan Ringan Atau Camilan

Ada banyak jenis makanan ringan yang menarik dijadikan ide bisnis. Keuntungan memilih makanan ringan karena modalnya tidak terlalu besar dan lebih tahan lama dibandingkan dengan makanan basah. Diprediksi tahun 2019 ini makanan ringan yang bakal booming diantaranya seperti jenis-jenis keripik, mulai dari keripik singkong, keripik tahu, dan juga keripik pisang. Apalagi sekarang ini aneka macam makanan ringan mulai dibungkus dengan kemasan produk yang unik-unik, tak heran kalau kini persaingan pasarnya semakin ramai.

9. Usaha Makanan Jadul Generasi Tahun 90-an

Mie kerupuk, mie lidi, telur gulung, aromanis dan masih banyak daftar jajanan jadul lainnya yang semakin banyak diburu. Harganya yang murah dengan rasa yang lezat menjadikan makanan khas tahun 90-an menjadi primadona. Kalau kamu tidak memiliki tempat untuk jualan, menjalankan bisnis kuliner unik ini bisa dengan memanfaatkan jualan online.

10. Bisnis Makanan Olahan Buah

Umumnya buah-buahan diolah dijadikan jus atau minuman segar. Di tahun 2019, trend olahan buah lebih beragam dan menjadi daya tarik tersendiri. Contohnya, semangka goreng, olahan keripik buah, sambal buah, selai buah, puding buah, sate buah, gorengan buah, pizza buah dan olahan dari buah lainnya yang menarik dieksplor.

Itu dia 10 ide bisnis kuliner 2019 yang sekarang ini sedang booming. Apapun jenis kuliner yang kamu pilih kemungkinan besar tetap akan mendapatkan pelanggan karena setiap jenis makanan memiliki penggemarnya sendiri. Bisa dibilang bisnis kuliner tidak pernah mati, bukan hanya karena inovasinya saja yang semakin unik, namun juga karena manusia tidak akan pernah berhenti makan.

2 Comments

Comments are closed.