Saat berbicara tentang memulai suatu bisnis, banyak orang berpikir bahwa dalam memulai bisnis dibutuhkan modal usaha yang tidak sedikit. Padahal saat ini, banyak sekali peluang usaha yang dapat dimulai dengan modal kecil. Karena, kunci memulai bisnis yang terpenting bukan sekedar soal modal, tetapi bagaimana kemauan dan kreativitas calon pebisnis dalam mengambil sebuah peluang menjadi ide bisnis.
Salah satu ide bisnis modal kecil yang dapat menjadi alternatif pilihan adalah Peluang Bisnis Kios Koran dan Majalah. Usaha ini dapat dimulai hanya dengan modal awal di bawah 10 juta. Membuka Kios Koran dan Majalah menjadi sangat prospek karena kebutuhan masyarakat yang tinggi untuk selalu up to date dalam memantau perkembangan informasi atau berita. Singkatnya, menyediakan produk yang terus diminati oleh masyarakat berupa media cetak, seperti surat kabar, majalah, serta tabloid berpeluang menghasilkan untung yang besar. Berawal dari kios kecil-kecilan, siapa tahu kelak bisnis Anda berkembang sebagai agen di wilayah Anda.
Ide bisnis sudah ada, pemecahan masalah tentang modal telah Anda dapatkan, satu hal yang tidak kalah penting adalah segera ambil aksi untuk memulai bisnis modal kecil Anda. Mau tahu bagaimana memulai bisnis modal kecil berupa Kios Koran dan Majalah, mulai dari proses analisa bisnis hingga tips dan trik menjalankannya?
Pembahasan selengkapnya bisa dibaca secara GRATIS di Majalah digital BisnisUKM Edisi terbaru (Edisi Okt-Nov 2014).
Link Download Majalah Digital BisnisUKM versi Pdf:
Majalah Digital BisnisUKM Edisi Oktober-November 2014 (66265 downloads )