Mendukung UKM Naik Kelas Dengan Motor Niaga

Melihat persaingan pasar yang semakin ketat dengan dimulainya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) di awal tahun 2016, para pelaku UKM Indonesia tidak hanya dituntut untuk mempertahankan kualitas produknya namun mereka juga harus bisa naik kelas untuk bersaing dengan pelaku bisnis dari negara asing.

mendukung-ukm-naik-kelas-dengan-motor-niaga-copy

Geliat pasar yang semakin padat memaksa UKM Indonesia untuk bisa bergerak cepat agar tak kalah bersaing dengan pemain lain. Diperlukan solusi alat transportasi modern yang efisien dan terjangkau untuk bisa mengoptimalkan distribusi UKM di Indonesia. Kendaraan motor roda tiga merupakan salah satu pilihan yang bisa dijadikan sebagai alternatif bagi pelaku usaha kecil menengah untuk naik kelas dan membuka pasar baru.

Baca Juga Artikel Ini :

Peluang Bisnis Motor Roda Tiga Untuk UKM

Seminar UMKM Naik Kelas dan Workshop Kurasi Produk Unggulan

Mengamati kondisi tersebut, Daniel Cahya Putra selaku Pimpinan PT. Bima Sena Perkasa, Yogyakarta mengaku terdorong untuk mendukung UKM Indonesia naik kelas melalui motor niaga Kaisar yang bisa memudahkan UKM mobile ke berbagai lokasi strategis.

“Jadi motor niaga Kaisar adalah motor roda tiga dari PT. Bima Sena Perkasa yang membantu para pelaku usaha kecil menengah dan pelaku bisnis lainnya untuk bisa mobile dengan lebih efisien. Selaku distributor resmi dari motor niaga Kaisar, kami ingin membantu UKM khususnya di Yogyakarta untuk bisa lebih berkembang,” kata Daniel.

Motor Niaga untuk UKMSampai saat ini PT. Bima Sena Perkasa masih terus melalukan pendekatan dengan sentra UKM yang ada di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya. Dari pendekatan itu, Daniel tidak hanya melakukan pengenalan produk kepada kelompok UKM namun juga memberikan pendampingan bagi UKM yang ingin naik kelas.

“Respon dari konsumen sangat positif, bahkan ada beberapa pelaku UKM yang mengatakan bahwa motor roda tiga Kaisar lebih kokoh sehingga banyak yang suka. Saat ini UKM yang menggunakan motor niaga Kaisar meliputi kelompok UKM pertanian, perikanan, pengrajin, dan lainnya dari mulai penyedia bahan baku, bahan setengah jadi, sampai pelaku bisnis barang jadi,” jelas Daniel sembari bercerita bahwa PT. Bima Sena Perkasa baru saja melakukan grand opening sekitar bulan Oktober 2015 silam.
Meski baru diluncurkan sekitar empat bulan yang lalu, namun saat ini sudah ada lebih dari 20 pelaku usaha kecil menengah di Yogyakarta yang menggunakan motor niaga Kaisar untuk mengoptimalkan proses distribusi barang.

“Selama ini para pelaku UKM cukup terbantu dengan adanya motor niaga Kaisar, suaranya tidak berisik dan irit bahan bakar karena 1 liter bisa digunakan untuk sekitar 30-40 km. Jadi daripada membeli mobil pick up yang perawatannya mahal, pelaku UKM lebih memilih motor niaga yang lebih efisien untuk digunakan di jalan raya maupun gang sempit,” terangnya ketika ditemui Tim Liputan BisnisUKM beberapa waktu yang lalu.

BINGUNG CARI IDE BISNIS ?

Dapatkan Ratusan Ide Bisnis Dilengkapi Dengan Analisa Usaha.

Klik Disini

Layanan servis motor niaga untuk pelaku UKMDari sekian banyak jenis motor niaga yang cocok untuk pelaku UKM, Daniel mengungkapkan produk yang best seller ukuran 150 cc yaitu Kaisar Triseda 150 XP dan yang untuk ukuran 250 cc adalah Kaisar Triseda 250 XP (Extra Power). “Selama ini program kita berkesinambungan dengan program pemerintah. Kami juga memberikan pendampingan usaha bagi pelaku UKM yang menggunakan motor niaga Kaisar,” tambahnya.

Diharapkan kedepannya, motor roda tiga Kaisar bisa menjadi mitra UKM untuk naik kelas ke level yang lebih tinggi. “Untuk teman-teman UKM sendiri, kami dari PT. Bima Sena Perkasa berharap bisa bermitra dan bekerjasama secara berkesinambungan dengan pelaku UKM, agar usaha mereka bisa berkembang dengan motor niaga Kaisar yang tangguh dan kuat,” tuturnya.

Tim Liputan BisnisUKM