Dalam menjalankan bisnis makanan, bukan cuma modal cita rasa saja yang dibutuhkan pelaku usaha. Kendati banyak yang bilang bisnis makanan tak pernah sepi konsumen, nyatanya strategi pemasaran bisnis makanan masih sangat dibutuhkan agar bisnis yang dijalankan dapat menghasilkan omset sesuai target. Apalagi di tengah ketatnya persaingan pasar seperti sekarang ini, pemasaran bisnis makanan menjadi faktor penentu bagi perkembangan usaha kedepannya.
Bisnis makanan merupakan salah satu bisnis yang memiliki potensi cukup besar, sudah banyak pelaku usaha yang meraup untung dari usaha ini. Namun tidak sedikit pula pelaku bisnis makanan yang gulung tikar alias bangkrut, karena strategi pemasaran yang digunakan kurang tepat.
Untuk menghindari resiko bangkrut, karena sepinya pelanggan. Berikut ini beberapa strategi pemasaran bisnis makanan yang bisa kamu jalankan.
Buatlah Brand Bisnis makanan yang semenarik
Sebelum kamu memulai bisnis makanan, sebaiknya Anda sudah menyiapkan brand atau nama untuk usahamu. Pilih nama yang menarik, unik, dan mudah diingat oleh para konsumen. Karena nama usaha menjadi image yang akan tertanam pada konsumen, sehingga mereka mudah untuk mengingat usahamu.
Disamping itu hal yang perlu diperhatikan ketika mencari nama usaha, sesuaikan nama dengan usaha yang Anda jalankan. Misalnya : “Warung Steak” untuk usaha makanan khusus steak, ” Ramen” Japanese Noodle untuk bisnis makanan khas Jepang, atau “Jejamuran Resto” untuk usaha makanan khusus jamur.
Nama usaha dapat kamu tempatkan di depan lokasi usaha dengan menggunakan neon box ataupun X–Baner di depan lokasi usaha. Agar konsumen yang kebetulan lewat, tertarik untuk mampir membeli produk makanan yang disajikan.
Publikasikan Pada Masyarakat Sekitar
Mulai sebuah pemasaran dengan mengenalkan bisnis kamu kepada masyarakat sekitar. Dengan adanya pengenalan produk, masyarakat mengetahui apa kelebihan produk bisnis makananmu, harga makanan yang ditawarkan, serta pelayanan yang ditawarkan bisnis makanan tersebut kapada para konsumen.
Untuk mengenalkan bisnis makanan buatanmu pada masyarakat, dapat dilakukan dengan membuat event dan mengundang masyarakat luas untuk berkunjung ke bisnis makanan yang kamu miliki. Selain itu pemasaran juga bisa dilakukan dengan mengambil karyawan lokal yang ada di sekitar lokasi usahamu, dengan begitu secara tidak langsung karyawanmu akan mempromosikan tempat kerja mereka kepada kerabat serta rekan-rekannya.
Berikan potongan harga untuk event – event tertentu
Memberikan potongan harga pada event – event tertentu seperti pada saat grand opening bisnis, atau pada saat ulang tahun usahamu, bisa menjadi pilihan tepat untuk mempromosikan bisnis kamu. Selain itu kamu juga dapat memberikan paket harga khusus pada saat hari – hari terttentu, misalnya memberikan harga paket keluarga di hari – hari liburan, maupun hari raya seperti lebaran, atau tahun baru.
Dengan adanya potongan harga, ternyata cukup menjadi daya tarik tersendiri bagi para konsumen untuk berkunjung ke tempat usahamu. Disamping itu, kamu juga dapat menggunakan brosur, pamflet, ataupun spanduk untuk mempromosikan potongan harga yang ditawarkan restoran atau warung makanmu.
Membangun Jaringan yang Mendukung Bisnis Kamu
Untuk membangun jaringan usaha memang tidaklah mudah, namun jaringan merupakan pemasaran yang sangat efektif. Mulailah dengan membuat jaringan usaha dengan rekan maupun kerabat dekat kamu yang memang bisa membantu kamu untuk mengembangkan bisnis.
Cara membangun jaringan bisa dilakukan dengan memberikan test product pada rekan atau kerabat kamu. Misalnya bagi yang memiliki usaha warung bakso, Anda dapat mengajak rekan dan kerabat untuk berkunjung mencicipi bakso buatanmu. Jika rekan dan kerabat kamu tertarik dengan produk bakso tersebut, mereka akan senang jika diajak untuk bekerjasama dengan usaha bakso tersebut.
Contohnya saja untuk rekan yang memiliki usaha catering, dapat bekerjasama untuk penyediaan bakso ketika usaha katering miliknya mendapatkan pesanan bakso dari konsumennya, selain itu untuk rekan yang memiliki usaha periklanan dapat menjalin kerjasama di bidang pemasaran melalui media. Begitu banyak peluang yang akan muncul, bila kamu memiliki jaringan usaha yang cukup luas.
Menciptakan Inovasi Pada Menu yang Ditawarkan
Untuk menghindari kejenuhan konsumen, ciptakan inovasi pada menu – menu yang ditawarkan restoranmu. Minimal 6 bulan sekali ciptakan menu baru pada bisnis makananmu. Banyaknya variasi menu yang ditawarkan, akan menjadi daya tarik tersendiri bagi setiap konsumen.
Misalnya bisnis roti bakar, bisa diberikan inovasi dengan menambah menu roti bakar isi keju, roti bakar isi telur, roti bakar isi salad buah, roti bakar isi es krim, nutella, green tea, dan lain-lain. Menu yang bervariasi akan menarik minat masyarakat untuk mengunjungi warung usaha roti bakarmu.
Meningkatkan kualitas pelayanan
Dalam memberikan pelayanan bagi para konsumen, sebaiknya perhatikan waktu penyajian makanan, kualitas cita rasa makanan serta kebersihan dan keamanan tempat usaha. Konsumen akan merasa tidak nyaman jika menunggu penyajian makanan yang terlalu lama, untuk itu usahakan untuk on time dalam memberikan pelayanan.
Selanjutnya, kamu juga perlu menjaga kualitas cita rasa makanan yang diproduksi, sehingga konsumen tidak kecewa jika makanan yang mereka pesan ternyata tidak enak. Dan yang ketiga adalah jagalah kebersihan serta keamanan di tempat makan tersebut, sehingga konsumen yang makan di restoranmu merasa nyaman dan senang untuk berkunjung kembali lain waktu.
Pada dasarnya pemasaran bisnis makanan sangatlah penting, untuk itu lakukan promosi usaha secara total agar bisnismu tak kalah bersaing dengan pemain lainnya. Baik dari mulai grand opening sampai bisnis makanan kamu sudah dapat berjalan, lakukan terus promosi dan pemasaran secara terus menerus. Jika perlu sisihkan 5 – 10 % omset usaha untuk biaya promosi dan pemasaran usahamu. Salam sukses.
assalamuallaiquum,maaf sya minta bantuannya untuk usaha yg saya rintis ini tidak diminati konsumen.usha dagang sya jualan cakuwe, gimana semestinya padahal suaranya enak tpi hilang konsumen nya.tolong bantu saya caranya
Klo mau iklanin produk rendang biayanya brp?
Selamat pagi Ibu Icha, info iklan sudah kami kirimkan ke email anda. Apakah ada nomor telpon yang bisa kami hubungi? Terimakasih.
langkah awal apa yang harus saya lakukan untuk memulai usaha makanan. untuk modal begitu kurang. mohon bantuan nya. bagaimana cara mempromosikn produk kerana kterbatasan modal.
pak saya ibu rumah tangga saya biasa bikin blackforest n kue ultah..tapi saya sendiri rasanya pingin jualan bakso an mie ayam..saya harus pilih yg mana yak?? saya bingung..
Saya sarankan jalani bisnis sesuai dg hobi atau kesenangan hati, jgn melihat karna lihat orang lain.
Sy pengusaha bakso.,
Untung dr bakso sangat kecil,
Utk saat ini jgn pilih bisnis ini.
Pak saya tanyak.saya kan masi bkerja di pabrik..lah niat saya mau nyuruh adeekku jualan martabak DAN terang bulan…tpi saya takut gak laku ..tolong kasih masukan …..atau bisa jf kasih resep yang terangbulan rasa red velvet.thanks
pak,saya usia nya 20 thun,saya sedang bkrja , dismping krja saya,saya ingin mencoba belajar jualan tempe keripik buatan khas daerah saya dan aneka oleh2,, tp untuk tempe keripik dan mkanan ringan lain nya,saya ingin mengambil dr produsen didaerah saya dan akan saya jual lagi di kota,Tapi untuk cap nya yg dibingkisan nanti akan saya kasih no hp sama nama tmpat pmbuatan nya dgn nama yg saya kasi sendri.. cara pemasaran nya yg tepat gimana ya pak .. terimakasih
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Peluang bisnis camilan memang tak pernah sepi konsumen, dan ide bisnis yang Sdr. Indrayana lirik terbukti peluang pasarnya masih sangat besar. Akan tetapi yang perlu diperhatikan disini ketika membuat label kemasan pada kegiatan repackaging (mengemas ulang) produk camilan, yang penting dicantumkan adalah Brand atau merek produk yang Anda pasarkan, contact person Anda, nomor izin usaha (dalam hal ini Anda bisa menjalin kerjasama dengan pengrajin tempe keripik dan meminta izin untuk mencantumkan nomor izin usaha mereka), mencantumkan nama usaha pengrajin tempe sebagai produsen, dan menambahkan informasi dikemas ulang oleh (nama usaha Anda). Semoga bisa membantu dan salam sukses!
ass.kun
pak saya ingin membuka usaha.. makanan kentang mustopa kemasan.. sama sempol ayam bagaimana cara untuk pemasarannya
pak saya mau buka usaha jajanan yang tahan lama, mohon bantuannya sekalian resepnya
pak saya mau tanya saya kan anak sma pengen punya penghasilan sndri dan saya berjualan makroni pedas, apa cara yg tepat agar pemasaransaya lebih meluas
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Salut melihat semangat bisnis yang dimiliki Sdri. Lutfianda sejak duduk di bangku sekolah. Untuk pemasaran makaroni pedas, Sdri. Lutfianda bisa menitipkannya di kantin sekolah, warung-warung yang ada di sekitar sekolah dan rumah, atau bisa juga mempromosikannya online misalnya dimulai dari akun sosial media yang sudah dimiliki. Tidak ada salahnya bila Anda memulainya dari orang-orang di sekitar Anda. Yang terpenting tambahkan label produk agar merek makaroni Anda bisa mudah dikenali masyarakat luas. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
saya pengen buka usaha puding cup
tpi bingung bagaimana memulainya dan bagai mana cara pemasarannya?? terimakasih
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk membantu Ibu Yenis merintis bisnis puding, berikut ini kami informasi peluang bisnis puding yang pernah kami angkat beberapa waktu yang lalu, KLIK DISINI. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
Pak saya pux usaha es duren awalx dlu pas saya yg mgang es x laris manis tp smenjak saya pgangin ke tmen saya kok sepi kata pelanggan saya es x brubh gk enk gmna cara meyakinkan konsumen saya kembali,trimakasih
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Salah satu kunci kesuksesan bisnis makanan memang terletak pada cita rasanya. Untuk mengembalikan kepercayaan konsumen, ada baiknya bila Bapak Aziz menawarkan paket promosi misal memberikan tester gratis kepada para konsumen di sekitar lokasi usaha, atau bisa juga menambahkan produk baru untuk menarik minat konsumen baru sembari memperkenalkan kembali citarasa minuman es sebelumnya dengan citarasa yang baru. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
Maaf pak saya mau tanya setiap hari saya punya ke inginan mau bisnis kuliner dngan masakan khas tempat saya tpi saya bingung cara awal nya gmn d samping modal juga tdak mendukung.trims
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk membantu Bapak Usman dalam merintis bisnis kuliner khas daerah setempat, Bapak bisa mempraktekkan beberapa tips berikut ini, KLIK DISINI. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
sy hny ibu rmh tangga br merintis usaha pulsa elektrik dn es buah di teras rmh,mohon bantuan spy usaha smakin berkembang dn omzet mningkat.mksh
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk mengembangkan bisnis rumahan yang sudah dijalankan, Ibu Elli bisa mencoba beberapa tips pemasaran berikut ini, KLIK DISINI. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
selamat malam, saya ingin bertanya dan mendapatkan saran yang bisa menenangkan pikiran saya. saya sedang menangani cafe di sebuah kota yang bisa di bilang banyak mahasiswa pendatang. maka dari itu banyak cafe juga yang berlomba-lomba membuka usaha di bidang kuliner. saya menangani cafe yang menjual cake, sudah banyak anak muda yang mengetahui cafe tsb..akan tetapi berjalannya waktu cafe mengalami penurunan customer karna mungkin banyaknya cafe lain yang semakin banyak di kota tsb. dan saya juga ingin bertanya bagaimana menjadikan cake ini menjadi kebutuhan primer bukan sekunder.terimakasih :)
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk mengatasi ketatnya persaingan pasar di bisnis kuliner, Sdr. Retsya bisa mencoba beberapa inovasi seperti berikut ini, KLIK DISINI. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
terima kasih, bimbing aku di dunia UKM…
Selamat siang,
saya ingin merintis usaha depot es + makanan (bakso,sosis bakar / goreng dengan berbagai macam saus)
saya sudah dapet tempat area sekolah (dekat dengan SMA ,SMK,SMP,SD ) ,mohon saran cara dan media yang tepat untuk memperkenalkan dan mempromosikan produk saya .
karna saya bekerja sebagai karyawan swasta jadi kesulitan mengatur waktu untuk memperkenalkan + promosinya,
terimakasih
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Melihat lokasi usaha Bapak Rezal yang sangat strategis, salah satu aktivitas promosi yang bisa Bapak lakukan yaitu memberikan program diskon yang sesuai dnegan karakter anak muda. Misalnya saja seperti diskon 10% untuk konsumen yang memiliki kartu pelajar, atau bisa juga memberikan diskon khusus di hari-hari tertentu, dan memberikan diskon makan gratis bagi pelajar yang membawa lima orang atau 10 orang temannya makan ditempat Anda. Sebagai tambahan ilmu, berikut ini kami lampirkan link artikel yang mengupas strategi promosi secara murah meriah, KLIK DISINI(klik link tersebut). Semoga bisa membantu dan salam sukses!
pak,saya minta tolong kalo bisa di kasih saran terbaik,sblmny saya kerja di fast food dan d toko roti,pengalaman krj saya 18 thn.skrg sy sdh jadi jd ibu rumah tangga aja.pd thn 2013 saya bisnis makanan rringan yg resepnya blm ada di surabaya,ketika sy knalkan ke org2 di polrestabes sby,temen2,sy mendpt order smp 35kg dlm sebln,sy smp kewalahan,krn itu event nya lebaran,tp setlh event nya selesai/hari2 biasa,penjualannya sepi total,saya pengennya sih tiap harri ada yg order.cara jitunya bgmn ya pak?our products contains no preservative,no msg,no aspartam.tq atas perhatian bapak,wasallam.
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Umumnya produk makanan ringan seperti salah satunya kue kering puncak pemasarannya di musim lebaran, namun untuk menyiasati minimnya orderan di bulan-bulan berikutnya. Ibu Wenny bisa menciptakan pembeda yang menjadikan produk camilan ibu bisa dinikmati kapan saja dan dimana saja. Misalnya Ibu memproduksi camilan kacang mete toples untuk lebaran, selanjutnya di hari-hari biasa Ibu bisa memasarkan kacang mete kemasan plastik kecil untuk dititipkan di warung-warung makan atau di warung kelontong yang ada di sekitar lokasi usaha Ibu. Semoga contoh kecil ini bisa membantu dan salam sukses!
Saya seorang karyawan swasta dan saat ini saya masih bekerja.,
Ada niat saya untuk membangun sebuah bisnis dengan invention terbaru dibidang food ingredients market..
Tapi saya bingung bagaimana seharusnya konsep yg baik dan bagaimana sasaran salesnya untuk ide bisnis yg saya punya..
Mohon pencerahannya..
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Menarik sekali ide bisnis yang Bapak Febrian miliki, apalagi sekarang ini kebutuhan bumbu-bumbu atau bahan masakan racikan instan mulai banyak dilirik kalangan masyarakat modern. Sebelum terjun di bisnis ini, ada baiknya bila Bapak menentukan fokus produk yang akan dipasarkan, selanjutnya karena pemain di bisnis ini sudah cukup banyak bahkan beberapa perusahaan besar telah menguasai pasar food ingredients, maka ada baiknya bila Bapak membuat sebuah pembeda misalnya dengan membuat produk non MSG, atau produk khusus untuk diet dan vegetarian. Semoga bisa membantu dan salam sukses!
Pak saya mau tanyak cara pemasaran produk yang benar gemana , saya punya usaha masakan Jepang dengan konsep mobil kayak food Truck gitu tapi omset nya selalu tidak stabil apa karena tempat usaha yang saya buka mempengaruhi pemasaran omset saya tempat dan kondisi apa berpengaruh penting Pak .
Mohon Pak beri pemasukan cara mengatasi kesulitan saya
pak saya mau coba usaha mie mentah/ segar,
padahal utk biaya terigu 1 kg nya sdh 8ribu smp 10 ribu
sedangkan hrga jual dipasaran mie mentah itu rp 8 ribu per kg nya untuk di jual ke pengusaha mie ayam,sept 2014.
bagaimana sy bisa ambil untung nih……mohon solusi campuran bahan nya dan agar berkembang tambah volume dan bobot.
terimakasih
Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk membantu Bapak Omar dalam menjalankan bisnis mie basah yang akan dijalankan, berikut ini kami lampirkan artikel peluang bisnis yang mengangkat seputar Bisnis Mie (klik link berikut) : PELUANG BISNIS MIE , semoga bisa membantu dan salam sukses!
Saya buka usaha ayam bakar nih . Lalu sebelah saya juga ayam bakar. Sudah 4 hari saya buka. Kmren sepi total . Saya harus gimana ya. Spanduk sudah menarik,tempat lbh besar saya,lampu2 hias sudah saya pasang. Tlg info nya . Mksh
yang sabar yach bu,…coba ibu pasang promosi!!!
yang penting dalam usaha harus ulet dan gak gampang menyerah salam sukses kawan seperjuangan
Terimakasih gan strateginya ma’nyus nih..,salam kenal and salam sukses..