Peluang Bisnis Kopi

Peluang Bisnis Kopi

Produksi

Produksi
Sumber Gambar : metro.co.uk

Ketika kamu berencana untuk berbisnis kopi dengan menawarkan berbagai sajian minuman kopi, akan lebih baik ketika kamu menyediakan menu kopi yang beragam baik itu sajian hot ataupun cold. Begitu juga dengan jenis sajiannya, mulai dari espresso based yang beragam dan juga macam-macam kopi yang disajikan dengan metode manual brew. Tidak lupa, varian rasa campurannya juga bisa kamu sediakan mulai dari matcha, red velvet, oreo, cokelat, dan lainnya. Berikut ini salah satu resep dan cara membuat sajian kopi dengan metode clod brew yang bisa kamu jadikan referensi.

Resep Es Kopi Susu Metode Cold Brew 
Disiapkan untuk 2 porsi
 
Bahan
 - 70 gram biji kopi, giling kasar
 - 500 ml air matang suhu ruang
 - 200 ml susu UHT
 - 1 sdm gula aren cair sesuai selera
 - Es batu sesuai selera

Cara Membuat
1. Siapkan wadah berbahan kaca.
2. Masukkan kopi giling ke dalam wadah, tuangkan air dan aduk sampai seluruh kopi giling terbasahi.
3. Diamkan selama 12 jam pada suhu ruang. Jika ingin didiamkan lebih lama, bisa disimpan di dalam kulkas hingga 24 jam.
4. Setelah 12 jam, saring cairan kopi.
5. Masukkan kurang lebih 200 ml kopi cold brew yang sudah disaring ke dalam gelas.
6. Campurkan dengan gula aren cair dan susu UHT, aduk sampai larut.
7. Tambahkan es batu sesuai selera.
8. Es kopi susu siap disajikan.