Inspirasi Bisnis Anda, 6 Rahasia Bill Gates Raih Sukses!

Bill GatesSiapa yang tak tahu Bill Gates, pengusaha pendiri Microsoft ini namanya sempat menduduki posisi urutan pertama sebagai orang terkaya di dunia. Tentu kesuksesan ini tak diraih dalam waktu semalam, jatuh bangun pernah dilewati Bill Gates dalam merintis bisnis software yang kini membantu semua orang di berbagai belahan dunia.

Lantas, apa saja yang dilakukan Bill Gates sampai Ia bisa sukses menjadi pengusaha seperti sekarang ini? Yuk. simak 6 hal yang mengantarkan Bill Gates menjadi pengusaha terkaya di Dunia, dikutip dari Finance.detik.com.

1. Kecepatan Jadi Modal Utama Jadi yang Terdepan

Dalam bisnis tentu di dalamnya ada persaingan di pasar. Siapa yang paling cepat, dialah yang menjadi terdepan. Bill Gates sangat tahu tentang hal ini, oleh karena itu dia memegang prinsip kecepatan dalam menjalan perusahaan.

2. Berpikir Jangka Panjang, Meski Banyak yang Menganggapnya Orang Gila

Pada waktu Bill Gates keluar dari kampusnya, orang-orang mungkin ada yang menganggapnya gila. Namun, dia melakukan itu karena melihat sesuatu yang jauh lebih menarik di masa depan. Pada masa itu, belum dikenal adanya komputer tapi Bill Gates sudah bisa membayangkan bahwa suatu saat setiap orang akan membutuhkan komputer. Bill Gates tidak ingin menunda-nunda waktunya untuk segera membangun bisnis yang menurutnya sangat potensial.

3. Terus Berinovasi dan Berkreasi sesuai Perubahan  

Bill Gates menyadari bahwa setiap waktu dan kebutuhan manusia terus berubah. Oleh karena itu, produk yang mereka miliki juga disesuaikan dengan perubahan. Di sinilah arti pentingnya inovasi dan kreativitas agar perusahaan terus bertahan.

4. Terus Belajar Selama Masih Hidup

Meskipun sudah sukses, Bill Gates tetap percaya seseorang harus terus belajar dalam hidupnya. Meskipun dirinya pernah keluar dari kampus, Bill Gates tetap mengatakan kepada para pemuda bahwa menuntut ilmu di perguruan tinggi itu penting dan tidak harus ditinggalkan.

5. Berpikir Sederhana dan Segera Ambil Tindakan

Dalam hidup memang dibutuhkan visi misi yang jelas. Akan tetapi, terkadang waktu seseorang lebih banyak terbuang karena memikirkan visi hidup mereka. Bill Gates cenderung berpikir sederhana dan lebih banyak melakukan sesuatu dibanding sekedar berbicara.

6. Fokus Pada Pengembangan Diri Untuk Mewujudkan Impiannya

Alasan kenapa Bill Gates sukses adalah karena dia mengetahui di bidang apa kemampuan dan minatnya. Dia fokus untuk mempertahankan dan mewujudkan impiannya. Keteguhan hati inilah yang mengantarkannya seperti hari ini.