Merintis Bisnis Sampingan Via Online

bisnis sampingan onlineMerintis bisnis sampingan belakangan ini menjadi alternatif yang cukup efektif untuk mendapatkan tambahan penghasilan. Tidak heran bila banyak karyawan, mahasiswa, pelajar, bahkan ibu rumah tangga yang tertarik menekuni bisnis sampingan untuk mendapatkan income tambahan setiap bulannya.

Dari sekian banyak peluang bisnis sampingan yang bisa dijalankan, bisnis online merupakan salah satu ide bisnis yang sekarang ini banyak diminati masyarakat. Waktu operasionalnya yang tak terbatas, serta jangkauan wilayahnya yang cukup luas, membuat sebagian besar masyarakat lebih memilih bisnis online sebagai peluang bisnis sampingan yang menggiurkan serta cukup mudah untuk dijalankan.

Nah, apa Anda juga tertarik merintis bisnis sampingan via online? Berikut adalah beberapa cara sederhana yang bisa Anda jalankan untuk merintis bisnis sampingan menggunakan bantuan internet.

  • Mulailah dari hobi yang Anda miliki. Ketika menekuni sebuah usaha, hal pertama yang perlu diperhatikan adalah memilih jenis usaha yang benar-benar kita sukai. Dengan begitu, kita telah memiliki gambaran atau sedikit modal ilmu untuk menjalankan bisnis sampingan tersebut. Misalnya saja Anda memiliki hobi di bidang otomotif, tidak ada salahnya bila Anda membuka toko online yang menawarkan aneka macam jenis spare part motor, aksesoris motor, dan lain sebagainya.
  • Dukung dengan ilmu dan pengalaman di bisnis online. Setelah menemukan ide bisnis sampingan yang akan dijalankan, tahap selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah memperluas wawasan dan pengalaman Anda di bisnis online. Dalam hal ini Anda bisa mempelajari fungsi internet, mengenal media online yang paling cocok untuk mengembangkan sebuah usaha, serta mencari tahu mengenai strategi-strategi jitu dalam mempromosikan bisnis sampingan via online. Semua hal tersebut bisa Anda pelajari dari internet, buku, majalah, atau mengikuti program pelatihan dari para pakar bisnis online.bisnis online
  • Jangan sungkan untuk mempublikasikan produk Anda. Seperti halnya bisnis konvensional (offline), dalam menjalankan bisnis online Anda juga harus aktif mempublikasikan produk Anda ke situs toko online yang Anda miliki. Untuk memulainya Anda bisa meng-upload foto, video, atau melengkapi konten tersebut dengan artikel deskripsi, sehingga banyak konsumen yang tertarik dan mempercayai penawaran yang Anda sampaikan.
  • Aktif di forum online. Meskipun Anda memiliki rutinitas harian yang lumayan padat, namun sisihkan waktu Anda 3-4 jam per hari untuk bersosialisasi di forum online. Langkah ini cukup penting, untuk memperluas jaringan bisnis yang dimiliki, berbagi pengalaman dan pengetahuan seputar bisnis sampingan yang Anda jalankan, sekaligus memperkenalkan keberadaan bisnis Anda kepada khalayak ramai.
  • Perbaharui toko online secara rutin. Berhasil membuka toko online tentunya bukan menjadi akhir dari perjuangan Anda. Selanjutnya Anda juga harus rutin meng-update toko online tersebut agar memiliki daya tarik tersendiri di mata para konsumen Anda. Lakukan update secara berkala untuk menunjukan eksistensi bisnis Anda, misalnya saja dengan melengkapi deskripsi produk, menambahkan foto produk, merevisi harga barang, dan lain sebagainya.

Cukup mudah bukan? Semoga informasi tips bisnis online yang kami angkat pada pekan ini bisa memberikan manfaat bagi para pembaca dan menginspirasi seluruh masyarakat Indonesia untuk segera terjun di dunia usaha. Maju terus UKM Indonesia dan salam sukses.

Sumber gambar :
1. http://www.indrakurniawan.net/wp-content/uploads/2012/03/bisnis-sampingan-karyawan.jpg
2. http://www.photo-dictionary.com/photofiles/list/10901/14877make_money_online.jpg

5 Komentar

  1. sy dah bbrpa bln gabung jadi member,tp msh bingung menggunakan hak keanggotaan sy..slain itu sy berminat mulai bisnis online.krn blm puny mdal pingin mulai dr cari perusagaan yg sismnya dropship/reseller dulu .adakah artikel mengenai mencari sasaran yg tepat untk parner bisnis online ? Mksh

    • Terimakasih atas respon yang disampaikan, setelah bergabung menjadi member bisnisukm.com. Ibu Rini bisa memanfaatkan fasilitas pembelajaran, baik berupa artikel, tools bisnis, maupun majalah bisnis, untuk mendapatkan peluang bisnis yang paling sesuai. Apabila ibu ingin mencari partner khususnya di bidang dropship maupun reseller, bisa memanfaatkan forum bisnis yang tersedia untuk dishare kepada member yang lain. Kami juga menawarkan beberapa peluang bisnis bagi para pemula, seperti program reseller online Produk Asli Indonesia atau program afiliasi member. Apabila tertarik dengan peluang bisnis dari kami, bisa menghubungi CS kami di (0274) 3000422 atau SMS 081-329-612-111. Semoga bisa membantu dan salam sukses!

    • Terimakasih atas respon yang disampaikan. Kami sarankan Sdr. Alvianto bergabung di bisnisukm.com dengan klik tombol DAFTAR yang terdapat di bagian kanan atas halaman utama website. Selanjutnya Sdr. Alvianto bisa masuk ke member area, dan melengkapi data diri sesuai dengan petunjuk yang tersedia. Semoga bisa bermanfaat dan salam sukses.

Komentar ditutup.