6 Tips Memulai Bisnis Kue Kering Usaha Rumahan Yang Gak Ada Matinya

6 Tips Memulai Bisnis Kue Kering Usaha Rumahan Yang Gak Ada Matinya

Memulai bisnis kue kering rasanya adalah hal yang susah-susah gampang. Cookies atau biasa kita kenal sebagai kue kering adalah salah satu hidangan wajib yang tersaji pada saat perayaan hari raya atau acara tertentu. Mulai dari acara keluarg,a Hari Raya Idul Fitri, Hajatan Arisan, Natal, dan acara kumpul lainnya. Nggak Cuma itu aja, sekarang kue kering juga dijadikan hampers atau bingkisan spesial yang diberikan ke pada orang lain sebagai bentuk kasih sayang, terima kasih, tanda hormat, atau sebagai media untuk menyambung silaturahmi.

6 Tips Memulai Bisnis Kue Kering Usaha Rumahan Yang Gak Ada Matinya
Sumber : erdeka.com

Peluang Bisnis Kue Kering

Dari hal itu banyak orang yang bisa memanfaatkan momen dan bisa mengambil peluang dengan memulai bisnis kue kering. Udah pasti banyak faktor yang bikin para pelaku bisnis kue kering ini menjalankan usaha rumahan tersebut. Sekarang banyak orang yang sibuk dalam pekerjaan jadi nggak sempet bikin kreasi kue kering sendiri jadi lebih memilih beli dari pelaku usaha rumahan kue kering daripada repot-repot bikin sendiri.

Buat kamu yang punya keahlian bikin berbagai kreasi kue kering, lebih baik manfaatkan keahlian kamu itu dengan memulai bisnis kue kering, usaha rumahan yang gak akan ada matinya. Udah pasti kamu bakal dapet keuntungan yang menjanjikan bahkan omzet yang berkali-kali lipat dari modal awal. Jangan minder sama kompetitor usaha rumahan yang usah memulai bisnis kue kering duluan. Kamu bisa terapin 5 tips memulai bisnis kue kering ini supaya bisa bersaing dan produk kreasi kue kering kamu bisa laku di pasaran!

Tips Memulai Bisnis Kue Kering

1. Tentuin Jenis Kue Kering Yang Mau Dijual

Sumber : airyrooms.com

Kue kering atau cookies itu ada beragam jenisnya. Mulai dari lidah kucing, kastengel, nastar, sagu keju, semprit, putri salju, cookies cokelat, dan lain sebagainya. Sebelum memutuskan untuk memulai bisnis kue kering ada baiknya kamu menentukan jenis kue apa yang akan kamu jual. Coba survey ke lapangan untuk melihat kue kering yang paling diminati konsumen itu apa aja.

Hal tersebut nantinya juga akan memudahkan kamu dalam proses produksinya supaya sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki. Jangan maksain untuk menjual kue kering dengan banyak jenis tapi nggak disesuaikan dengan kemampuan, sumber daya manusia, serta peralatan. Nanti kamu malah kerepotan sendiri. Nanti kalau sudah mulai berjalan lancar, makin berkembang, barulah kamu bisa menambahkan jenis kue kering yang bisa kamu jual dengan menambah pegawai juga tentunya ya.

2. Gunakan Resep Kue Kering Terbaik

Sumber : wpengine.netdna-ssl.com

Sajian kue kering yang enak udah pasti bakal disukain sama banyak pelanggan, yaitu kue kering yang rasa antara manis, gurih, dan sebagainya seimbang. Udah pasti kue kering yang enak terbuat dari resep yang terbaik. Coba kamu kumpulin resep kue kering berdasarkan jenisnya dari berbagai sumber. Bisa dari resep di internet, buku resep, dari nenek, ibu, atau pun saudara yang punya hobi bikin kue kering dengan resep turun-temurun.

Dengan begitu, kamu bisa punya bahan perbandingan resep untuk bikin kue kering dengan kualitas terbaik. Pastikan kamu memilih resep yang tepat ya. Jangan sampai resep yang kamu pakai atau takarannya nggak pas. Cobalah dimulai dengan bikin percobaan terlebih dahulu. Kemudian jangan ragu untuk minta saran, masukan, dan pendapat dari orang lain. Buatlah tester supaya kamu bisa dapetin bahan evaluasi untuk bisa bikin kue kering yang paling enak.

3. Pilih Bahan Berkualitas

Sumber : 3.bp.blogspot.com

Kalau kamu udah pakai resep yang tepat, tapi bahan yang kamu pakai untuk bikin kue kering nggak berkualitas ujungnya cita rasa dari kue kering kamu nggak akan maksimal. Kamu nggak mau kan memulai bisnis kue kering tapi punya kesan yang nggak “ngena” di hati pelanggan?

Maka dari itu, pilihlah bahan untuk membuat kue kering dengan kualitas terbaik. Mulai dari bahan mentega, telur, terigu, serta bahan lainnya. Nggak cuma bikin kue kering kamu punya cita rasa yang enak, memilih bahan yang berkualitas juga akan membuat kue kering jadi tahan lama. Nggak cepet kadaluwarsa. Karena menjadi penjual yang profesional harus memperhatikan kualitas produk supaya aman untuk dikonsumsi oleh pelanggan.

4. Berinovasi

Sumber : dream.co.id

Inovasi dalam mengkreasikan produk kue kering kamu juga penting loh! Jadi nggak cuma rasanya aja yang enak. Tapi kamu perlu bikin ide-ide kreatif untuk bikin kue kering kamu makin diminati sama konsumen. Misalnya kamu berinovasi melalui bentuk yang custom dengan berbagai karakter, ada garnis atau hiasan tambahan, hingga bikin kemasan keren yang eye cathing! Kamu juga bisa sekalian kasih layanan hampers atau bingkisan custom yang bisa dipesan konsumen dengan berbagai tampilan dan isi kue yang menarik.

Dengan berinovasi dengan kreasi kue kering tentu akan mendatangkan keuntungan untuk kamu sebagai pelaku usaha rumahan. Konsumen akan lebih mudah tertarik dengan produk kamu. Jadi, buatlah ide kreatif untuk bikin inovasi kue kering supaya produk kamu punya ciri khas yang nggak dimiliki sama kompetitor.

5. Menentukan Harga Kue Kering

Sumber : globalbusinessoutlook.com

Jangan sampai kamu ngejual kue kering dengan kasih harga asal-asalan ke konsumen. Karena hal ini berkaitan dengan penyesuaian pasar dan keuntungan yang kamu dapatkan untuk setiap produk kue kering yang terjual. Tentukan harga dengan tepat sesuai dengan bahan yang kamu gunakan, ongkos produksi, perlengkapan habis pakai, dan lain sebagainya. Ada baiknya kamu catat semua pengeluaran produksi secara rinci sejak awal. Supaya lebih mudah dalam penghitungan harga jual nantinya.

Kalau baru memulai bisnis kue kering, ada baiknya tentukan harga yang tidak terlalu tinggi. Tentukan harga dengan keuntungan yang wajar. Kalau usaha rumahan kue kering kamu sudah berjalan lancar, punya banyak customer, makin berkembang, maka keuntungan yang kamu dapatkan bisa diatur untuk dinaikkan secara bertahap.

6. Promosi

Sumber : shutterstock

Keberhasilan sebuah usaha pasti juga dipengaruhi oleh faktor promosi. Kamu bisa melakukan promosi usaha rumahan bisnis kue kering ini dengan berbagai cara. Untuk langkah awal kamu bisa door to door ke orang-orang terdekat. Bisa ke tetangga, rekan kerja, teman, dan sebagainya. Kemudian siapkan tester supaya calon pelanggan bisa merasakan dan punya pengalaman baik sama produk kue kering kamu.

Kasih harga khusus, untuk strategi promosi awal kamu bisa berikan promo buy 1 get 1, diskon 50%, atau harga paket. Pastikan penghitungannya juga tepat ya, supaya kamu nggak rugi ketika kasih promo tersebut. Dan yang nggak boleh banget ketinggalan adalah manfaatin media sosial. Zaman sekarang media sosial adalah alat promosi yang bisa menjangkau banyak orang. Pastikan kamu punya foto produk dan testimoni pelanggan untuk menarik lebih banyak konsume ya!

Itulah 6 tips memulai bisnis kue kering yang bisa kamu terapkan. Usaha rumahan yang satu ini emang nggak akan ada matinya ya? Percaya deh, tidak ada hasil yang akan mengkhianati usaha. Kalau kamu tekun dan kerja keras untuk menjalankan sebuah bisnis, kesuksesan juga akan mengikuti. Salam sukses, terus semangat untuk berkembang dan menjadikan bisnis kamu #NaikKelas ya! Kalau kamu ingin memulai bisnis dengan modal kecil dan mendapat bimbingan bisnis, kamu bisa bergabung menjadi mitra bisnis waralaba dengan klik di sini