Laris manis perkembangan usaha handphone di Indonesia ternyata tidak hanya memberikan keuntungan besar bagi para produsen maupun distributor produk telepon seluler, namun juga mampu memberikan peluang usaha baru bagi para pengrajin sarung atau dompet handphone yang keberadaannya semakin hari kian diminati para konsumen.
Tak bisa kita pungkiri bila beragam jenis aksesoris handphone, tidak terkecuali dompet atau sarung pelindung pun kini mulai dilirik konsumen untuk mempercantik penampilan ponsel yang mereka miliki. Kondisi inilah yang belakangan bisa Anda bidik dengan baik untuk dijadikan sebagai ladang usaha baru yang menjanjikan untung besar setiap bulannya.
Usaha Rumahan Kreatif, Dompet Handphone
Keberadaan sarung handphone sekarang ini cukup diminati para konsumen. Beragam jenis dompet pun dikreasikan para produsen untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin hari kian melonjak tajam. Sebut saja seperti dompet handphone berbahan kain flanel, kain perca, sampai dompet handphone berbahan vinil maupun kulit asli yang memiliki harga cukup mahal di pasaran.
Modal Utama
Modal utama yang perlu Anda miliki adalah kreativitas tinggi untuk memproduksi dompet handphone yang unik dan menarik. Karena itu, Anda bisa mengasah kreativitas tersebut dengan memperbanyak ilmu dan keterampilan dari buku-buku, majalah, internet, kursus atau pelatihan, dan lain sebagainya.
Memantau Perkembangan
Memantau perkembangan trend pasar yang sedang booming saat ini dan menciptakan ide-ide baru yang belum pernah ada sebelumnya. Misalnya saja dengan menciptakan dompet handphone lukis, memberikan layanan sablon nama atau sulam nama gratis sesuai dengan pesanan konsumen, serta masih banyak ide usaha lainnya yang bisa Anda pilih untuk menjaring para konsumen.
Menyusun Konsep
Menyusun konsep pemasaran yang efektif. Selain fokus memproduksi dompet handphone, Anda juga harus memikirkan strategi pemasaran yang akan Anda jalankan dalam berwirausaha. Misalnya saja dengan menggunakan sistem penjualan konsinyasi (titip jual), membuka peluang kerjasama bagi para agen, atau bisa juga menjualnya secara ecer maupun grosir.
Mau Usaha Rumahan Kreatif? Pelajari Cara Membuat Dompet HP (Flanel)
Alat dan Bahan :
- Kain flanel
- Benang
- Gunting
- Kertas
- Pensil
- Penggaris
- Manik-manik
- Kancing / ceplikan
- Jarum
Cara Membuat :
- Ukur lebar dan panjang handphone di kain flanel.
- Potong 1 kain flanel sesuai ukuran handphone dan potong yang satunya diberi tambahan 1 cm.
- Untuk aksesoris buatlah lingkaran besar 1, lingkaran kecil 3 atau aksesoris lain sesuai selera.
- Potong benang sesuai selera.
- Masukkan benang kedalam jarum.
- Pasanglah aksesoris (manik-manik) pada lingkaran besar.
- Sulamlah aksesoris terlebih dahulu, sebelum menggabungkan kedua sisi kain flanel.
- Jahitlah kain flanel, sehingga kain flanel 1 dan 2 tergabung.
- Setelah itu pasangkan kancing/ ceplikan ke kain flanel supaya dompet bisa tertutup.
- Lalu potong benang yang tersisa supaya rapi.
Analisa Usaha Rumahan Kreatif
Sebelum mengetahui lebih dalam mengenai usaha ini, pelajari juga usaha rumahan kreatif ini. Berikut analisa usahanya :
Konsumen
Hampir setiap orang yang memiliki handphone menginginkan tampilan ponselnya terlihat cantik dan menarik. Karenanya, Anda bisa membidik semua kalangan masyarakat untuk dijadikan sebagai calon konsumen yang cukup potensial.
Misalnya saja dengan membidik para remaja yang menginginkan pernak-pernik serba unik, konsumen dewasa yang membutuhkan dompet handphone untuk melindungi telepon selulernya, serta kalangan menengah keatas yang membutuhkan dompet handphone untuk menunjang penampilan atau fashion mereka setiap harinya.
Kelebihan Usaha
Seiring dengan menjamurnya produk ponsel yang semakin beragam, masyarakat pun kini mulai membutuhkan beragam jenis produk aksesoris serta pelindung handphone agar ponsel yang mereka miliki bisa terlihat lebih menarik dan terjaga keawetannya. Kondisi ini tentunya memberikan peluang yang cukup besar bagi para pelaku usaha, sehingga Anda pun bisa mulai menjaring untung besar setiap bulannya dari usaha dompet handphone yang telah Anda jalankan.
Pangsa Pasar
Selain minat pasar yang cukup besar, untuk memulai usaha ini juga tidak membutuhkan modal usaha yang terlalu mahal. Anda bisa merintisnya dari rumah dan memanfaatkan waktu luang Anda di sela-sela jadwal kuliah untuk membuat kreasi handmade (kerajinan tangan) dengan bahan-bahan dan peralatan jahit yang cukup sederhana. Misalnya saja dengan membuat dompet handphone dari kain flanel, membuat kerajinan dompet handphone dari kain perca, dan lain sebagainya.
Kekurangan Usaha
Dalam menjalankan roda usaha, tak jarang kita menemukan beberapa kendala yang cukup menyulitkan para pelaku usaha. Tak terkecuali dalam menjalankan bisnis dompet handphone yang sekarang ini mulai dilirik para pelaku usaha untuk mendatangkan untung besar setiap bulannya. Tingginya tingkat persaingan pasar dan banyaknya para pelaku usaha sejenis, menuntut Anda untuk lebih kreatif dan inovatif agar produk yang Anda pasarkan tidak kalah bersaing dengan produk lainnya yang ada di pasaran.
Perubahan trend pasar yang cenderung cepat, juga menuntut para pelaku usaha untuk semakin pintar memprediksikan model dompet yang diminati dalam beberapa waktu ke depan dan mengetahui produk apa saja yang sebenarnya banyak dibutuhkan para konsumen. Hal ini sangatlah penting, sebab dengan mengetahui minat dan kebutuhan para konsumen, bisa dipastikan bila mereka akan semakin loyal dengan produk Anda dan semakin sulit untuk berpaling ke produk yang lain.
Strategi Pemasaran
Untuk mendukung pemasaran usaha rumahan kreatif produk dompet handphone, Anda bisa memulainya dengan mempromosikan produk tersebut di lingkungan sekitar Anda. Misalnya saja dengan memperkenalkan produk Anda kepada keluarga, kerabat dekat, teman kuliah, tetangga, rekan kerja, dan lain sebagainya.
Setelah menemukan pasar potensial yang akan Anda bidik, selanjutnya Anda bisa menentukan sistem penjualan yang paling sesuai. Contohnya saja dengan menawarkan sistem titip jual (konsinyasi), jual putus, membuka peluang kerjasama bagi para reseller dan agen produk di berbagai daerah, serta memperluas peluang pasar Anda dengan mempromosikan usaha dompet handphone secara offline maupun online.
Promosi
Untuk mengoptimalkan promosi offline, Anda bisa memulainya dengan mengikuti bazar maupun event pameran lokal yang diselenggarakan di sekitar kota Anda. Sedangkan untuk promosi online, Anda bisa membuat sebuah website untuk membuka lapak online dan mempromosikan produk tersebut melalui situs jejaring sosial, forum online, iklan gratis maupun berbayar, dan lain sebagainya.
Kunci Sukses
Kunci kesuksesan usaha dompet handphone terletak pada kreativitas Anda dalam menciptakan desain dan tampilan warna yang menarik. Semakin bagus kualitas yang Anda tawarkan, maka semakin besar pula minat para konsumen untuk mengoleksi produk unggulan yang Anda ciptakan. Karenanya, lakukan update produk secara rutin dan pastikan desain yang Anda ciptakan mewakili keinginan dan kebutuhan para konsumen zaman sekarang.
Analisa Ekonomi
Analisa Ekonomi Asumsi Dompet handphone hasil kerajinan tangan, dan dikerjakan di rumah. Harga jual dompet handphone adalah Rp 15.000,00/pcs. Modal awal Peralatan (jarum, gunting, penggaris, dll) Rp 150.000,00 Kain dan benang Rp 750.000,00 Aksesoris (kancing, resleting, pita, dll) Rp 100.000,00 Kemasan plastik Rp 100.000,00+ Total Rp 1.100.000,00 Peralatan mengalami penyusutan setelah digunakan 1 tahun : = 1/12 x Rp 150.000,00 = Rp 12.500,00/bln Biaya operasional per bulan Biaya produksi per dompet handphone : Bahan kain : Rp 3.000,00 Aksesoris : Rp 1.500,00 Benang : Rp 1.000,00 Jasa jahit : Rp 2.000,00 Kemasan : Rp 500,00+ Total biaya : Rp 8.000,00 Rata-rata produksi 300 dompet per bulan, dengan biaya : @ Rp 8.000,00 x 300 dompet Rp 2.400.000,00 Biaya transportasi Rp 300.000,00 Biaya promosi Rp 150.000,00 Biaya penyusutan alat Rp 12.500,00+ Total biaya per bulan Rp 2.862.500,00 Omset per bulan 10 dompet hp x Rp 15.000,00 x 330 hari Rp 4.500.000,00 Laba bersih per bulan Rp 4.500.000,00 - Rp 2.862.500,00 = Rp 1.637.500,00 ROI (Return of Investment) (Modal awal : laba bersih per bulan) < 1 bulan
Semoga informasi peluang usaha yang kami angkat pada pekan ini bisa memberikan manfaat bagi para pembaca dan menjadi salah satu ide bisnis yang bisa dijalankan para pemula. Baca juga inspirasi usaha 10 bisnis kuliner menjanjikan, 3 bulan sudah balik modal.
Jangan lupa untuk membantu menyempurnakan produk Anda, buat kemasan plastik atau paperbag yang menarik tentunya. Lalu dimana bisa mendapatkan kemasan yang menarik? Anda biasa pesan kemasan di dikemas.com. Disana Anda dapat menemukan berbagai jenis kemasan dengan desain yang menarik.
Maju terus UKM Indonesia dan salam sukses.
Sumber gambar : 1. http://www.bukalapak.com/system/datas/9b9/87d/5fe/635/147/952708/large/Dompet_isi_3_HP__65_pl_75.jpg?1330787162 2. http://www.puppypop.com/SARUNG%20PAKET%20KERJASAMA%20ECERAN.jpg
gimana caranya kalau kita mau pesan, dan harganya berapa ?
Menarik,… gimana cara kerja sama utk ikut menjualnya, saya lewat facebook lhoo,….. tks