Lewat Usaha Waralaba Makanan, Pria Ini Bantu Pemula Minim Modal

Lewat Usaha Waralaba Makanan, Pria Ini Bantu Pemula Minim Modal

Lewat Usaha Waralaba Makanan, Pria Ini Bantu Pemula Minim Modal
Dibawah naungan Area Waralaba, saat ini hampir belasan jenis kuliner dikembangkan Okky dengan sistem waralaba.

Ya, konsep usaha waralaba besutannya ini terbilang unik karena Okky membuka banyak peluang usaha waralaba kuliner dengan harga yang tergolong ramah di kantong. Bayangkan saja, hanya bermodalkan Rp 2 juta saja, pemula bisa langsung membuka usaha waralaba.

“Tidak perlu dana besar untuk mitra yang ingin buka franchise. Modal dua juta juga bisa mulai usaha franchise kuliner yang penting mitra niat dan ada kemauan untuk usaha,” ujarnya.

Konsep yang disodorkan Oky ini sepertinya sangat cocok bagi mereka yang minim modal tapi kebelet buka usaha. Seperti yang Okky tekankan, yang penting usaha dan niat.

Rintis Puluhan Usaha Waralaba Makanan Setelah Pensiun Kerja

Okky Indiyanto juragan bisnis waralaba
Kecintaannya terhadap kuliner dan usaha waralaba menghantarkan Okky Indiyanto mendirikan Area Waralaba.

Awal Mendirikan Usaha Waralaba

Yaps, awal Okky mendirikan usaha waralaba ini selepas dirinya pensiun. Pensiun yang berarti tidak kerja lagi seperti dulu, Okky mencoba mengisi kekosongan itu dengan melakukan kegiatan yang positif dan menguntungkan.

“Tadinya saya buka Ayam Bakar Madu. Dari situ saya coba mitrakan. Kita buka restoran ditempat saya sekarang di Narogong. Lalu ada yang coba minta franchise, lalu saya ajarkan.”katanya.

Oky pun terbersit, kenapa tidak kembangkan franchise lainnya kepada mereka yang membutuhkan? Sejurus dengan itu mulailah dia mengembangkan konsep franchise makanan dengan menu racikannya sendiri.

Mengembangkan Resep

Okky kembangkan resep khas Area Waralaba yang punya ciri khasnya sendiri. Kemudian dia lakukan tester dari keluarga dan lingkungan terdekat. Untuk jenis kulinernya, tak jarang Oky tanya ke anak-anaknya soal trend kuliner sekarang.

Nah, jika ada mitra yang tertarik buka usaha waralaba, Okky tak segan berikan tester gratis. Pelatihan dilakukan hanya sehari di tempatnya. Disini area waralaba menawarkan tiga sistem paket. Paket pertama joint branding, yang ditujukan kepada mitra awal dengan dana terbatas dengan harga yang murah.

Kedua adalah paket lengkap yang  termasuk gerobak. Gerobak yang tersedia bermacam-macam ada yang dari kayu sampai alumunium. Sedangkan ada juga paket mini resto dengan harga yang lebih mahal. Bisa dibilang paket ini lebih lengkap dibanding dua paket lainnya.

Harga Makanan

Nah, soal harga dari makanan itu sendiri, Okky sudah mematok harganya sendiri tapi nanti terserah mitra untuk menjualnya berapa. Seperti contoh, harga kulinernya Rp 10.000,- nanti mitra dapat menjualnya Rp 15.000.

Oky menjelaskan,  empat tahun menjalankan usaha waralaba ternyata peminatnya menunjukkan trend positif. “Sebulan bisa tiga atau empat yang bermitra. Tadinya kadang-kadang sebulan satu saja sudah bagus. Sekarang lebih baik dari tahun kemarin.” tuturnya.

Ratusan Mitra Waralaba Tersebar di Seluruh Indonesia

Bisnis waralaba kuliner sempol ayam
Total sudah ratusan mitra yang sudah bergabung di bisnis waralaba berbagai macam kuliner ini. Kebanyakan mitra berasal dari daerah Jabodetabek.

Belasan Jenis Kuliner Yang Dikembangkan

Hampir belasan jenis kuliner dikembangkan Area Waralaba dari ABABE Ayam Bakar Bekasi ala Family Resto, Murashi Sate Taichan, Murashi Yakitori, Murashi Bento, Murashitako Takoyaki, Roti Cop/Roti Koffie, Martabak Salira, Ikan Ayam Bakar Madu, Singkong Thailand, Macaroniaz macarony, Nice Waffle, Lekker Kwalik, Sempol Malang, Cendol Fantasy,Fantasy Drink, Sate Sosis Kentang, sampai  Marani Kebab 3 rasa, dan lainnya.

“Total sudah ratusan mitra yang sudah bergabung di bisnis waralaba berbagai macam kuliner ini. Kebanyakan mitra berasal dari daerah Jabodetabek. Kemitraan Area Waralaba juga sudah sampai Manado, Makasar Lampung, Jambi dan Jawa Timur.” kata Okky.

Promosi

Terkait dengan promosi Area Waralaba, Okky bilang dulu Area Warala punya web tapi terkendala teknis, kini tak lagi jalan. Sekarang lebih menyasar online market place semisal, OLX dan Tokopedia  tak ketinggalan jika Okky ada waktu ikut pameran dan promosi mulut ke mulut.

Karena kemitraan yang Okky tawarkan bersifat mandiri, para mitra tidak lagi bergantung plus bahan baku, mitra membelinya sendiri.  Konsep awal area waralaba itu membantu mitra yang ingin berbisnis.

Kemauan Berwirausaha

“Kita jangan bicara uang dulu yang penting ada kemauan buat berbisnis. Dari empat tahun yang lalu harga juga nggak banyak berubah. Yang mau gabung disini saya beritahukan ke mitra, Area Waralaba ini adalah kemitraan mandiri. Kalau ada  yang tak siap kerja dan turun tangan langsung tak  akan jalan usahanya,” ungkap Okky.

Walaupun banyak jenis kuliner yang ditawarkannya, Okky mengaku dirinya tidak ngoyo dan tidak ambisius.  Diakuinya, selama ini pengusaha waralaba ini hanya bisa memberikan konsep jelas yang dapat membantu mereka yang ingin buka usaha.

“Kita berjalan apa adanya dan tak pernah menargetkan berapa konsep kuliner yang harus dijual yang penting passion saya tersalurkan. Saya berdiri berjam-jam selama pelatihan itu sangat menyenangkan. Soal rezeki itu selalu saya kembalikan ke Yang Maha Kuasa,” pungkasnya.

Itulah tadi inspirasi yang dibagikan oleh Okky yang telah berhasil mendirikan beberapa usaha waralaba makanan. Semoga dapat memberikan inspirasi untuk Anda mengembangkan usaha waralaba. Namun sebelum membuka usaha waralaba pelajari terlebih dahulu syarat mutlak mendirikan usaha waralaba yang wajib diketahui.

Untuk mendapatkan informasi bagaimana membuka usaha waralaba, strategi pemasaran yang digunakan, tips dan trik memulai usaha, inspirasi, ide usaha lainya bisa cek di website bisnisukm.com.

Bagaimana Usaha Waralaba Makanan Bisa Lebih Menarik?

Tentu keberhasilan dalam membangun usaha waralaba tersebut tidak lepas dari beberapa strategi pemasaran yang digunakan. Selain promosi, mengembagkan resep, baranding, strategi pemilihan lokasi usaha. Faktor pengemasan produk juga menjadi salah satu kunci keberhasilan suatu usaha. Kemasan yang menarik dapat membatu menaikkan nilai jual produk dan membuat produk anda dapat dikenal dengan mudah.

Lalu jenis kemasan seperti apa untuk mengemas jenis makanan seperti diatas? Cek langsung di website dikemas.com atau bisa klik DISINI. Berbagai jenis kemasan dengan berbagai jenis, bentuk dan desain yang kekinian bisa anda pilih sesuai keinginan. Kemudahan yang bakal kamu dapet dengan memilih dikemas sebagai solusi kemasan.

Keuntungan yang bisa kamu dapetin pun banyak sekali, yaitu konsultasi desain gratis, desain gratis, harga murah, banyak bonusnya. Langsung cek boleh, terus order kemasan di dikemas.com. Cuma dikemas solusi terbaik mencari kemasan dengan desain yang kece dan kekinian.

Jangan sampai terlewatkan pula video inspirasi usaha waralaba makanan lainnya. Ada sedikitnya 50 lebih pegusaha cafe, restoran, rumah makan yang bisa jadi inspirasai kamu. Berbagai strategi pemasaran, resep, pengembangan SDM, keuangan, modal usaha, tips dan trik membangun usaha dari nol. Semua ada di website bisnis kuliner.id.

Untuk mengetahui lebih lengkap ide-ide usaha lainnya bisa mengunjungi video di bisniskuliner.id. Atau untuk menemukan video inspirasi pengusaha yang terkait baca juga kisah pengusaha makanan yang sukses dan ingin merambah ke usaha minuman. Simak inspirasinya, semoga bermanfaat untuk anda.

 

 

 

 

Tim Liputan BisnisUKM
(/Harry)
Kontributor BisnisUKM.com Wilayah Jakarta