orang-tua-kerja-usaha-penitipan-anak-bakalan-kelarisan

Orang Tua Kerja, Usaha Penitipan Anak Bakalan Kelarisan

orang-tua-kerja-usaha-penitipan-anak-bakalan-kelarisan

Sekarang ini usaha jasa penitipan anak terlihat memiliki prospek yang cukup cerah, karena sibuknya para orang tua yang bekerja diluar rumah. Pada akhirnya para orang tua terpaksa menitipkan anaknya pada jasa penitipan anak.

Terjebak dengan kesibukan kerja, memang terkadang memaksa para orang tua yang tinggal di daerah perkotaan harus menitipkan buah hatinya di tempat penitipan anak. Kebiasaan ini mungkin sudah bukan hal baru lagi bagi sebagian besar orang tua millenial. Sehingga tidak heran kalau sekarang ini jasa penitipan anak jadi salah satu peluang usaha rumahan yang menjanjikan keuntungan besar ketika makin banyaknya orang tua yang sibuk bekerja.

Analisa Usaha Jasa Penitipan Anak

Berdasarkan fenomena tersebut, jasa penitipan anak saat ini sangatlah dibutuhkan terutama di kota-kota besar dimana para wanita umumnya juga ikut bekerja di kantor. Bisnis jasa penitipan anak adalah tempat yang menawarkan jasa untuk pengasuhan anak.

Peluang usaha rumahan jasa penitipan anak ini memiliki prospek yang menjanjikan baik dari segi segmentasi pasar maupun segi keuntungan. Jadi, tidak ada salahnya jika Anda ikut membuka jasa penitipan anak. Selain mudah dan tidak membutuhkan modal yang besar, dengan usaha rumahan ini Anda juga bisa mendapatkan penghasilan yang lumayan.

Target Pasar

Target konsumen atau pengguna jasa penitipan anak adalah sebagian besar para orang tua yang sibuk bekerja dan kurang mempunyai cukup waktu pada jam-jam tertentu untuk mengasuh anak-anak mereka atau hanya sekedar mengajaknya bermain.

Cara Memulai Usaha

Untuk memulai usaha rumahan penitipan anak, mulailah dari anak-anak yang ada disekitar rumah Anda terlebih dahulu. Selain Anda lebih mudah mendapatkan kepercayaan dari para orang tua karena sudah saling kenal, Anda juga akan lebih mudah mengontrol kondisi terbaik yang diinginkan oleh anak seperti layaknya rumah sendiri.

Ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan sebelum memulai usaha jasa penitipan anak seperti halnya persiapan tempat, persiapan modal, persiapan sumber daya manusia atau baby sitter, persiapan konsep usaha, pengetahuan tentang bayi dan anak serta persiapan untuk promosi.

Saat Anda membuka usaha jasa penitipan anak, ada beberapa hal yang harus dilakukan agar bisnis rumahan yang Anda rintis dapat berjalan dengan baik.

    1. Melakukan survei tempat untuk membuka usaha, apakah disekitar tempat tersebut banyak orang yang membutuhkan jasa penitipan anak atau tidak.
    2. Mempelajari tentang psikologi anak.
    3. Melakukan perekrutan sumber daya manusia (SDM) atau baby sitter. Syaratnya harus mempunyai banyak waktu luang dan mau menciantai anak-anak.
    4. Membuat dan mempersiapkan kurikulum untuk pendidikan anak yang diasuh.
    5. Mempromosikan bisnis jasa penitipan anak pada orang-orang yang membutuhkan terutama penduduk yang tinggal di lingkungan sekitar Anda.
    6. Membuat tempat penitipan anak menjadi tempat yang menyenangkan bagi anak-anak sehingga mereka betah disana, karena kenyamanan merupakan hal yang utama bagi anak-anak.
    7. Menjalin hubungan baik dengan para orang tua yang menitipkan anaknya di tempat penitipan anak milik Anda.

Keuntungan

Dalam menjalankan usaha jasa penitipan anak, Anda bisa memanfaatkan waktu luang yang Anda miliki sehingga tidak terbuang dengan sia-sia. Rumah Anda juga bisa digunakan sebagai tempat untuk mengelola usaha jasa penitipan anak.

Sehingga, selain bisa menghasilkan uang atau pemasukan sampingan, rumah Anda yang semula sepi akan menjadi ramai dengan celoteh anak yang Anda asuh. Tidak hanya itu saja, dengan membuka jasa penitipan anak ini Anda juga bisa membuka gerai atau toko makanan yang menjajakan aneka makanan bergizi sehingga anak-anak tidak akan jajan sembarangan.

Hambatan

Beberapa hal yang bisa menjadi hambatan dalam memulai usaha jasa penitipan anak ini diantaranbya adalah sebagai berikut.

  1. SDM yang tidak profesional. Dalam menjalankan usaha penitipan anak, Anda membutuhkan SDM yang mempunyai banyak pengetahuan tentang anak-anak dan senang dengan dunia anak-anak.
  2. Sulitnya mencari pelanggan atau pengguna jasa penitipan anak. Masih banyak masyarakat yang belum bisa mempercayakan anak mereka dititipkan pada jasa penitipan anak. Mereka biasanya lebih mempercayakan anak mereka diasuh oleh sanak saudara.
  3. Kurangnya pengetahuan mengenai bayi dan anak-anak. Solusinya, Anda harus mengenali kebiasaan anak-anak pada usia tertentu dan menanyakannya pada orang tuanya.
  4. Sulit mengatasi anak-anak yang mempunyai kelainan. Kenali kelainan yang dialami oleh anak sehingga Anda bisa mengatasinya dengan tepat.

usaha-penitipan-anak

Strategi Pemasaran

Untuk mempromosikan jasa penitipan anak milik Anda agar bisa dikenal banyak orang dan mendapatkan kepercayaan dari mereka, maka Anda harus melakukan beberapa hal sebagai berikut.

  1. Membuat daftar penduduk yang tinggal disekitar tempat lokasi usaha Anda yang notabene kedua orangtuanya memiliki pekerjaan.
  2. Jika jumlah orang tua yang menitipkan anaknya di tempat penitipan anak tidak terlalu banyak, maka Anda bisa melakukan silaturahmi sebagai perkenalan awal.
  3. Membuat brosur sebagai salah satu cara promosi melalui media.
  4. Jika usaha rumahan yang Anda sudah berkembang dengan baik, Anda dapat mempromosikan diri melalui media massa atau iklan.
  5. Lakukan promosi dari mulut ke mulut adalah cara yang paling cepat dan efektif.
  6. Memberikan pelayanan dengan baik dan maksimal karena anak adalah buah hati paling berharga bagi orang tuanya. Sehingga jangan sampai Anda mengecewakan mereka.

Kunci Sukses

Usaha jasa penitipan anak seperti ini, tingkat keberhasilannya dipengaruhi oleh promosi yang dilakukan terutama promosi dari mulut ke mulu karena bisnis jasa penitipan anak biasanya berdasarkan pada rasa kepercayaan. Oleh sebab itu, Anda bisa memanfaatkan relasi, teman-teman Anda sesame karyawan, keluarga, kenalan-kenalan bahkan tetangga Anda untuk menginformasikan bisnis Anda pada orang lain melalui mulut ke mulut. Selain itu, Anda juga bisa memberikan tawaran antar jemput anak ke rumah.

Peluang usaha rumahan dengan jasa penitipan anak ini akan semakin lebih baik lagi jika Anda sebagai pelaku usaha berani masuk ke kantor-kantor dan menawarkan sebuah kerjasama dengan perusahaan tersebut, yang tentunya Anda memberikan diskon khusus bagi mereka yang menggunakan jasa penitipan anak milik Anda.

Analisa Ekonomi

Modal Awal
Peralatan
Renovasi ruangan                                Rp 1.000.000,00
Perlengkapan permainan bayi dan anak            Rp 1.000.000,00
Perlengkapan aksesoris ruangan                  Rp 1.000.000,00 +
Total                                           Rp 3.000.000,00

Perhitungan laba / rugi per bulan
Pendapatan
10 anak @ Rp 600.000,00                         Rp 6.000.000,00
Biaya-biaya
Perlengkapan anak                              Rp 2.000.000,00
Listrik dan air                                Rp   300.000,00
Gaji pegawai 2 orang                           Rp 1.500.000,00
Gaji juru masak anak                           Rp   600.000,00
Telepon                                        Rp   200.000,00
Transportasi                                   Rp   200.000,00
Biaya penyusutan peralatan                     Rp   104.146,00 +
Jumlah biaya                                   Rp 4.904.146,00

Laba/rugi bersih = Pendapatan – biaya-biaya
Rp 6.000.000,00 – Rp 4.904.146,00       =       Rp 1.095.854,00

Nah, setelah membahas peluang usaha jasa penitipan anak yang bisa dijalankan dengan memanfaatkan ruang kosong di rumah kita, kini saatnya giliran Anda untuk mempraktekkannya langsung setelah menyimak ide bisnis dari BisnisUKM.com. Selamat mencoba dan salam sukses!

Untuk mendapatkan inspirasi dari para pengusaha sukses lainnya dalam mengembangkan bisnisnya. Simak juga beberapa inspirasi bisnis untuk pemua dan inspirasi bisnis dari para pengusaha sukses berikut ini. Ada 50 lebih pegusaha cafe, restoran, rumah makan, strategi pemasaran, tips dan trik membangun bisnis dari nol. Untuk mengetahui lebih lengkapnya cara menghadapi kendala bisnis bisa mengunjungi video dari bisniskuliner.id atau bisa KLIK DISINI.

Sumber gambar : 
1. https://lifestyle.okezone.com/read/2016/07/27/196/1448548/pentingnya-ruangan-penitipan-ana
   k-di-setiap-kantor
2. https://www.kidspot.com.au/features/v3/nd-204/how-to-prepare-your-kids-for-school/

7 Comments

  1. Kalau utk usaha jasa penitipan anak yg berskala kecil (rumahan) apakah jg hrs ada ijin nya?
    Karena sy berniat membuka jasa penitipan anak hanya utk kalangan sendiri (anak dari teman terdekat dan saudara)
    Mohon informasi nya, terima kasih 🙏🏻

  2. Saat ini masih jadi ibu pekerja
    Saya juga punya 2 anak
    Skrg lagi pengen bgt buka usaha daycare
    Untuj skala kecil, perlu ijin usaha ga ya

    • Terimakasih telah berkunjung di BisnisUKM.com. Untuk syarat pembuatan surat izin usaha penitipan anak dapat Ibu Maryanti akses melalui link berikut ini, KLIK DISINI. Semoga bisa membantu dan salam sukses!

  3. Terima kasih banyak untuk artikelnya.sangat bermanfaat..saya jd tertarik untuk mempraktekkannya.:-)

    • Terimakasih Bapak Nur Cholis atas respon yang disampaikan, semoga artikel BisnisUKM.com bisa memberikan inspirasi dan pembelajaran bisnis bagi pemula maupun pelaku UKM di Indonesia. Selamat berkarya dan salam sukses!

Comments are closed.